Bukan rahasia lagi jika Joko Widodo alias Jokowi selalu memuncaki tokoh populer dengan tingkat elektabilitas tertinggi sebagai calon presiden (capres) 2014.Bahkan, di setiap kesempatan, tak hanya di Jakarta, sang Gubernur DKI ini selalu dielu-elukan warganya. Tak heran jika dia juga selalu dipanggil masyarakat setiap kali bertemu. Termasuk pula anak-anak kecil yang sering memanggilnya saat blusukan maupun bertemu di tengah jalan.
Jokowi saat beradu cepat gowes sepeda dengan Jorge Lorenzo, Jumat (17/1). | Foto: Heru/Wawasan |
Valentino Rossi, pebalap MotoGP lainnya, memang juga sedianya ikut dalam acara gowes sepeda bersama itu. Namun karena suatu hal, Rossi datang terlambat dan tidak bisa mengikuti kegiatan ini. “Jangan lupa, ada Lorenzo, Rossi, dan Jokowi,” kata Jokowi dengan senyum khasnya.
Jokowi mengatakan dia memang mengajak Lorenzo untuk menggenjot sepeda pada hari Jumat itu. Politikus PDIP ini hendak mengampanyekan kegiatan naik sepeda. “Memang kita ajak sepedaan. Ini bukan baru, setiap Jumat sepedaan. Kita ingin kampanyekan naik sepeda jadi kebiasan dan budaya kita. Memang kita baru, dan ini cuma seminggu sekali, tapi kita mau ajak seluruh kantor dan masyarakat,” ujar Jokowi yang mengenakan kaos warna putih-hitam ini.
Sumber: Wawasan edisi Sabtu, 18 Januari 2014